4 Daya Tarik Gili Meno Yang perlu anda tahu | LOmbok Society

Kamis, 11 Februari 2016

4 Daya Tarik Gili Meno Yang perlu anda tahu

Gili Meno adalah pulau terkecil yang berada tepat diantara 3 gili di lombok utara, ketiga Gili tersebut sudah memiliki nama di kanca internasional terbukti dengan jumlah kunjungan tamu yang terus menerus naik setiap tahunnya, untuk menuju pulau ini anda cukup menaiki boat publik yang bisa anda dapatkan setiap hari dengan jam keberangkatan jam 2 siang dari publik harbor Bangsal.


Jika anda berada di pulau paling besar Gili Trawangan dan anda bermaksud mengunjungi pulau kecil ini anda bisa menggunakan fasilitas hopping boat yang memilki 2 kali keberangkatan tiap hari yaitu jam 9 pagi dan jam 3 sore dengan biaya sekitar 40.000 per orang dan boat kayu tersebut mampu membawa lebih dari 30 orang dalam satu kali perjalanan. 

Banyak dari para tamu yang datang dan kembali lagi ke pulau ini dengan beberapa daya tarik yang masih kebyal di pulau ini, beberapa daya tarik tersebut berupa :

1. Pulaunya para honeymoon 

Dengan kondisi alam yang masih alamai dan jauh dari hingar bingar musik yang menyesakkan, pulau ini menjadi pilihan utama para wisatawan yang berbulan madu dengan konsep sepi dan kalem serta alami. 
Tidak begitu banyak hotel yang dibangun di berbagai tempat disiai pantai dan terjaganya bibir Pantai dari sentuhan bangunan membuat keasrian panorama masih terjaga tanpa harus terblock oleh bangunan di pesisir pantainya.

Sebuah aturan yang masih kental terus menjaga pulau ini dari bangunan komersil yang akan merusak keindahan pulau, mengontrol adanya bangunan adalah sebuah langkah awal untuk menjaga kondisi alam agar tetap menjaga destinasi wisata para honeymoon, kebanyakan dari hotel lebih membangun dengan menggunakan konsep yang ramah lingkungan tanpa harus merusak alam lebih jauh lagi.

2. Turtles point

dibagian sisi barat dari pulau ini anda akan menemukan sebuah spot diving dan juga snorkeling yang mana tempat tersebut menyajikan sebuah pemandangan yang menakjubkan dengan beberapa kura-kura air asin yang tinggal dan menjadikan meno wall sebagai habitatnya, sejenak anda bisa mencoba berenang di tempat tersebut untuk mendapatkan sebuah pengalaman yang tidak terlupakan.

Perlu anda ketahui bahwa semua kura-kura air asin tidak akan perduli jika anda berenang di sebelahnya, dia berenang seumpama tidak ada orang untuk ditakuti, kami merekomendasikan untuk melakukan aktifitas snorkling di pagi hari dimana segerombolan kura-kura akan hadir mencari makanan dan muncul ke permukaan untuk bernafas.
Tapi jangan pernah anda mendekati untuk menyentuhnya karena hal tersebut sangat dilarang demi menjaga habitatnya.

3. Pulau dengan taman burung

Satu-satunya pulau yang memiliki taman burung yang menyajikan lebih dari puluhan jenis spesies burung daerah tripis seperti burung betet, Burung Nuri dan juga flamingo semuanya berada sangat terjaga dan terawat sesuai dengan nutrisi harian yang dibutuhkan, anda bisa mengunjungi Gili Meno Bird Park sebagai tempat wisata dengan pemandangan fauna yang menarik cukup dengan tiket masuk sebesar 50.000 rupyanda sudah bisa menyaksikan berbagai macam spesies burung dan anda diperbolehkan memberi makan burung tersebut.

Taman burung ini terbilang sudah cukup berumuydan dikelola oleh orang bule sebagai penambah daya tarik pulau ini, pulau yang memiliki symbol danau air asin ditengah ini sudah mulai naik daun terbukti dengan adanya beberapa bangunana hotel yang sedang dibangun di pesisir jalan induk, kami berharap bangunan tidak menutupi garis pantai dari jalan induk sehingga nuansa alaminya akan lebih terasa tidak seperti kerabat dekatnya Gili Trawangan yang kebanyakan pesisir pantai ditanami bangunan sehingga keindahan pantai telah hilang bersama kemajuan.

4. Pantai yang indah 

Dilansir dari sebuah pertemuan khusus tentang traveling yang dilaksanakan baru-baru ini bertempat di uni emirates arab yang menobatkan Gili Meno sebagai The Best Beach for Honeymoon yang secara bersamaan di dapat oleh lombok dengan kategori The best Halal  travel exhibition  dua penghargaan telah disabet oleh lombok dengan gili-gili terindahnya.

Sebagai bahan perbandingan bahwa gili meno memiliki garis pantai yang panjang dengan pasir putih yang membentang serta kondisi alam yang masih asri, gili meno memiliki pantai terindah diantara pantai yang lainnya di tiga gili.

Demikian kelebihan dan daya tarik Gili meno yang perlu anda tahu sebagai bahan acuan dan perbandingan kemana tujuan destinasi wisata anda selanjutnya 

eni sulistiani

Author & Editor

I am an Hotelier who worked for hotel and travel agent, now i arrange my business site to help the people find the best online ticketing and trip during their vacation in Lombok.