5 Wisata Gunung Rinjani Yang Indah | LOmbok Society

Jumat, 12 Februari 2016

5 Wisata Gunung Rinjani Yang Indah

Lombok adalah sebuah pulau yang menyajikan bermacam-macam wisata yang menarik baik wisata pantai hingga wisata budaya lombok yang kesemuanya sangat atraktif, lombok dengan mayoritas penduduk menganut agama islam hingga pulau ini terkenal dengan julukan pulau seribu masjid, jadi jangan heran jika anda menemukan banyak masjid didirikan disetiap langkah kaki anda bahkan masjid menjadi sebuah simbol yang sangat menonjol disebuah desa.


Beralih dari hal tersebut, kita beranjak ke sebuah dataran yang paling tinggi di Lombok dengan ketinggian 3.726 m2 diatas permukaan laut, puncak gunung berapi ini menyimpan sejuta misteri tentang spiritual dan ghaib, seperti beberapa cerita masyarakat serta petuah desa mengungkapkan bahwa nama Gunung Rinjani berasal dari nama penghuninya yaitu DEWI ANJANI putri dari RAJA DATU TUAN yang memimpin sebuah kerajaan kecil di Lombok.
Berbagai macam cerita spiritual telah kami kumpulkan sebagai upaya positif dan memperkaya pengetahuan dan satu hal lagi yang sangat sakral bahwa pesawat sangat dilarang melintas diatas Gunung Rinjani demi menghindari hal yang tidak diinginkan, ada kekuatan ghaib yang terus menjaga keagungannya.

Gunung Rinjani berlokasi di kawasan kabupaten Lombok Utara dan juga Lombok Timur karena lahan Gunung Rinjani yang luas terbagi menjadi dua bagian yang juga menjadi pintu masuk pendakian yaitu Sembalun Lombok Timur dan Senaru di Lombok Utara, berjarak sekitar 2 jam dari kota Mataram Gunung Rinjani menyajikan pemandangan yang menakjubkan di setiap langkah pendakian.

Gunung Rinjani merupakan spot terbaik dan tertinggi dalam melihat fenomena sunrise dan sunset pada dataran yang paling tinggi. Tempat ini menyajikan Berbagai macam flora dan fauna yang beragam bahkan bunga edelweiss akan nampak indah dalam ketinggian 3.000 meter setelah kaki anda sudah penat merasakan lika liku alur serta trek pegu ungan ini, sebagai bahan referensi bahwa gunung ini merupakan gunung tertinggi ke dua di indonesia yang daerahnya berada pada pengawasan Taman Nasional Gunung Rinjani, beberapa aktifitas dan juga pemandangan baru yang bisa anda temui di sana sebagai salah satu pesona gunung rinjani sebagai berikut :

Pertama, Trekking jangan mengaku sebagai seorang pendaki jika belum menaklukkan Gunung Rinjani yang memang gunung kedua tertinggi di indonesia, memiliki trek-trek yang menantang dan jangan lupa memakai tur guide sebagai petunjuk bagi anda agar tidak tersesat, Gunung ini telah banyak memakan korban baik tamu lokal ataupun bule dari keadaan tersesat hingga ditemukan tidak bernyawa.

Berbagai macam tur yang ditawarkan oleh beberapa agen lokal seperti tour 3 malam 4 hari, dan satu hal yang menjadi fenomena langka melihat indahnya matahari terbit di atas puncak  atau Summit sungguh menakjubkan akan tetapi anda harus memulai pendakian sekitar jam 4 dari posisi Rim 2 hingga mencapai puncak, sebagai bahan informasi bahwa anda hanya diperbolehkan paling lama 40 menit berada di puncak karena cuaca yang ekstream dan selalu berubah tanpa bisa diprediksi serta kadar oksigen yang tidak mencukupi diatas sana.

Kedua, wisata 3 goa : Goa Payung, Goa Manik dan Goa Susu, yang paling terkenal diantara adalah Goa Susu yang mana kebanyakan dari warga mempercayai bahwa Goa Susu memilki daya magis yang tinggi yang sering digunakan sebagai tempat meditasi yang didalamnya terdapat sumber mata air panas, konon ceritanya goa ini hanya bisa dimasuki oleh orang yang memiliki hati yang bersih saja.

Ketiga, wisata Flora dan Fauna. Sebagai salah satu dari hutan hujan tropis Gunung Rinjani memiliki berbagai macam
 Varietas tanaman yang tumbuh dan berkembang disana seperti pohon pardu, cemara gunung, pohon beringin, anggrek dan juga bunga edelweiss atau bunga abadi, perlu diingat jangan pernah memetik bunga edelweiss di tempat ini karena itu sangat dilarang konon ceritanya jika anda akan membawa maka keburukan akan bersama anda.
Untuk hewan anda akan menemukan beberapa jenis hewan yang sama seperti di negara tetangga kita Australia, beberapa hewan yang bisa anda temui seperti si monyet lutung atau ekor panjang yang perlu di waspadai karena sering mengambil makanan dari tenda pendaki, kera, landak, ular dan juga berbagai macam burung khas daerah tropis. 


Keempat, wisata danau segara anak, danau segara anak ini memiliki ketinggian 2.010 m dan kedalaman 230 m dan membentuk bulan sabit dengan luas 1.100 hektar yang merupakan sumber mata air panas, disumber mata air ini dijadikan tempat untuk menguji benda-benda supranatural seperti keris, tombak dan pedang, jika dari semua bahan tersebut lengket maka tidak memiliki nilai kesaktian supranatural akan tetapi jika sebaliknya maka patut dijaga dan dirawat dengan baik tempat ini terkenal dengan julukan Aik Kalam Pengkeleman Jembangan

Kelima, puncak kaldera berada di sebelah barat puncak kerucut Gunung Rinjani terdapat kaldera denga luas 3.500 m x 4.800 m memanjang ke arah barat dan timur yang menjadi sebuah pemandangan yang indah dan di kaldera inilah tempat dimana danau segara anak berpijak yang bisa anda gunakan sebagai tempat memancing berbagai jenia ikan air tawar. Rinjani Paket 3 hari 2 Malam

Disiai timur kaldera terdapat gunung baru jari yang masih aktif dan baru-baru ini pernah memuntahkan asap yang menyebabkan jalur penerbangan Bali - Lombok di tutup untuk sementara waktu, gunung ini memiliki ketinggian 2.376 dari permukaan air laut.

Keenam, upacara mulang pekelam, upacar ini merupakan upacara adat yang dilaksanakan oleh unat hindhu dalam rangka menolak balak yang dilaksanakan pada purnama sasih ke lima atau bulan nopember, upacara ini bermula sejak zaman pemerintahan Raja AA ketut anglurah Karangasem yang pada saat itu memerintah lombok akan tetapi lombok mengalami musim kemarau panjang yang disebut musim jeleng hingga sang raja mulai kebingungan dengan musibah tersebut, para petuah kerajaan berpetuah untuk melaksanakan upacara di kawah Gunung Rinjani untuk mendapatkan kemakmuran dan setelah upacara tersebut dilakukan hujan pun turun dan petani sudah bisa bercocok tanam kembali dan keadaan ekonomi masyarakat kembali normal hingga kini perayaan ini selalu dilaksanakan secara turun temurun.

Demikian wisata Gunung Rinjani yang bisa anda kunjungi dengan berbagai macam pesona alam yang masih natural yang harus kita jaga dan lestarikan.

eni sulistiani

Author & Editor

I am an Hotelier who worked for hotel and travel agent, now i arrange my business site to help the people find the best online ticketing and trip during their vacation in Lombok.